Thursday, 9 April 2020

Keresahan Pengguna Internet saat ini

21:52

Mungkin suasana saat ini sangat berbeda dengan beberapa tahun yang lalu. Ketika saya awal menggunakan blog ini, tujuan saya adalah sebagai bookmark daftar bacaan yang menarik bagi saya. Saya banyak mengkopi artikel dari blog terselubung.com . Apluse yang luar biasa bagi terselubung yang sudah memberikan informasi yang menarik kepada saya.

Tapi ketika malam ini saya mencoba mengakses situs terselubung.com ternyata blog tersebut sudah di banned oleh Google pada tahun 2013 karena kebanyakan artikelnya copy paste. 2013 dan baru sadar sekarang saya. Kemana saja saya selama ini ?

Mungkin selama ini saya terlalu asik mencari informasi dari scroll Instagram saja. Padahal jaman dahulu sebelum ada Instagram, blog blog yang membagikan informasi menarik adalah yang paling menarik untuk di kunjungi. Tapi milenial jaman sekarang malas membaca dan lebih suka 'scroll' Instagram saja.

Padahal kita ketahui, di Instagram banyak terdapat konten-konten yang belum bisa dipertanggung jawabkan kebenarannya. Ibaratnya saat ini kita sedang berenang di lautan berita bohong. Kita tidak tahu mana informasi yang benar, mana informasi salah yang dibuat menajadi seperti kebenaran.

Parahnya lagi, kita sering men-share informasi tersebut tanpa mempertimbangkan dan membandingakan apakah informasi tersebut benar atau tidak. Yang penting viral dulu, urusan benar salah bodo amat' begitu pikir milenial jaman sekarang.

Maka dari itu, saya mengajak teman-teman untuk kembali menuliskan karya nya melalui blog dan kurangi menshare sesuatu yang belum tentu kebenarannya

Written by

We are Creative Blogger Theme Wavers which provides user friendly, effective and easy to use themes. Each support has free and providing HD support screen casting.

2 comments:

  1. Saya juga merasakan keresahan tersebut

    ReplyDelete
  2. mari gabung bersama kami di Aj0QQ*c0M
    BONUS CASHBACK 0.3% setiap senin
    BONUS REFERAL 20% seumur hidup.

    ReplyDelete

 

© 2010 Fandypedia. All rights resevered. Designed by Templateism

Back To Top