Thursday 24 December 2015

12 Film Terbaik Sepanjang Masa

12:37

12 Daftar Film Terbaik Sepanjang Masa



Hobi menonton film menjadi tren pada masa ini, sudah berapa banyak film yang kamu tonton? Nah saat kamu membaca postingan ini tentunya kamu sedang mencari referensi apakah film yang telah di tonton. Apakah kamu sudah menonton semua list film yang wajib di tonton, jika ada ynag belum pasti kamu akan segera mencari film tersebut dan menontonnya kan?
Nah inilah daftar atau list film terbaik sepanjang masa, yang wajib kamu tonton. List ini merujuk pada situs IMDB,yang merangking film-film yang telah dibuat dewasa ini. Nah apa saja sih film yang masuk dalam daftar tersebut? Mau tau supaya kamu tidak kudet? Inilah daftarnya mulai dari urutan paling belakang ya.

12. Inception 2010

12. Inception 2010 - Film Terbaik
Film ini wajib untuk di tonton, karena film inimerupakan film yang keren. Film ini bercerita mengenai penjelajah mimpi yang bisa mencuri informasi melalui mimpi. Film ini memiliki skenario cerita yang rumit, tetapi di eksekusi dengan baik sehingga tidak membingungkan penonton dalam memahami alurnya. Sepanjang kita menonton akan dibuat penasaran dengan alurnya mulai dari awal hingga akhir film. Bahkan setelah film berakhir, masih ada hal yang membuat rasa penasaran penonton dan ingin menonton ulang film ini.  Film ini adalah masterpiece dari Chirstopher Nolan penulis sekaligus sutradara.


11. The Warrior 2011

11. The Warrior 2011 - Film Terbaik
Film ini mengisahkan tentang kakak dan adik yang mengikuti pertandingan Mixed Martiai Arts (MMA). Mereka berdua mempunyai latar belakang yang berbeda. Sang adik diperankan oleh Tom Hardy, adalah seorang mantan anggota marinir. Sedangkan sang kakak diperankan oleh Joel Edgerton, adalah seorang mantan guru fisika. Film ini menceritakan tentag hubungan kekeluarga antara adik dan kakak yang sangat baik, sehingga membuat penonton sangat simpati, ditambah dengan ending dari film ini sangatlah emosional, sehingga dijamin banyak dari penonton yang akan meneteskan air mata.

10. Fight Club 1999

10. Fight Club 1999 - Film Terbaik
Film ini walaupun sudah jaman dahulu atau jadul, tetapi memiki kharisma yang kuat, karena pemainnya yaitu Brad pitt dan Edward Norton. Edward Norton berperan sebagai seorang pekerhja kantor yang menderita insomnia. Sedangkan Brad Pitt berpean sebagai Tyler Drdan dan mereka berdua sepakat membuat club bertarung. Alur dalam film ini penuh dengan pertarungan, tetapi ending film ini agak membingungkan. Film ini meduduki peringkat 10 film terbaik sepanjang masa yang disutradarai oleh David Fincer.

9. The Lord Oog The Rings: The Return of the King 2003

9. The Lord Oog The Rings - Film Terbaik
Film trilogi ini menjadi salah satu film keren sepanjang masa, film The Lord og the Ring yang paling total dalam pengerjaannya atau yang menjadi puncak yaitu sesi terakhir The Return of The King tahun rilisnya 2003. Film ini disutradarai oleh Peter Jackson.

8. The Good, the Bad and the Ugly 1966

8. The Good, the Bad and the Ugly 1966 - Film Terbaik
Film ini disutradarai oleh Sergio Leone dan dibintangi oleh beberapa aktor keren pada masanya seperti Clint Eastwood, Eli Wallach dan Leen Van Cleef. Film yang sangat jadul ini mengisahkan dua orang yang bergabung untuk mendapatkan harta karun yang terkubur di sebuah pemakan terpencil.

7. 12 Angry Men 1957

7. 12 Angry Men 1957 - Film Terbaik
Film ini sangat jadul, tetapi jangan salah, film ini sangatlah keren dan wajib untuk di tonton. Film ini bercerita tentang 12 juri yang berdebat untuk memutuskan seorang anak bersalah atau tidak dalam sebuah kasus pembunuhan. Dalam film ini banyak pelajaran hidup yang disajikan.

6. Schindler’s List 1993

6. Schindler’s List 1993 - Film Terbaik
Film ini tayang pada tahun 90an, film ini sangat keran, karena mengambil latar di Polandia selama perang dunia ke-2. Tokohnya yaitu Oskar Schindler, merasa simpati dengan tenaga kerja berdarah yahudi setelah mengetahui betapa kejamnya nazi. Sutradara dalam film ini yaitu Steven Spielberg.

5. Pulp Fiction 1994

5. Pulp Fiction 1994 - Film Terbaik
Salah satu faktor ynag membuat film ini keren adalah aktor yang membintangi film ini yaitu John Travolta dan Samuel L. Jackson. Film ini mengisahkan tentang dua orang yang bertindak seperti gengster. Film ini disutradarai oleh Quentin Tarantino.

4. The Dark Knight 2008

4. The Dark Knight 2008 - Film Terbaik
Sutrada yang jenius yang ada dibalik film ini yaitu Chisrtopher Nolan. Sudah tidak diragukan lagi hasil karyanya. Film ini adalah film Batman pertama yang tidak ada kata batman. Akting Cristian Bale, jalan ceriita, efek film sangat total dan keren, sehingga sangat wajib menonton film ini.

3. The Godfather: part II 1974

3. The Godfather part II 1974 - Film Terbaik
Seri kedua dari trilogi The Godfather adalah film besutan Francis Ford Coppola yang merupakan kelanjutan dari film yang pertama. Film ini mengisahkan tentang pekerjaan ayahnya sebagai gengster, yang awalnya dia adalah anak baik-baik yang sangat membenci pekerjaan ayahnya. Film ini recomended banget untuk ditonton.

2. The Godfather 1972

2. The Godfather 1972 - Film Terbaik
Film seri pertama ini disutradari oleh Francis Ford Coppola. Aktor utama dalam film ini adalah Al Pacino, film ini berkisah seputar mafia yang menguasai begbagai kegiatan bisnis ilegal, perjudian, dll. Dinasti ini dipimpin oleh seorang Godfather bernama Don Vito Corleone.

1. The Shawshank Redemption 1994

1. The Shawshank Redemption 1994 - Film Terbaik
Urutan yang pertama yaitu film The Shawshank Redemption. Film ini diadaptasi dari novel terkenal karya Stepen King. Film ini menceritakan tentang seorang bernama Andy (Tim Robbins) yang dituduh membunuh istrinya, kemudian dipenjara selama 20 tahun. Banyak nilai yang dapat diserap yaitu sepurae kehidupan di dalam penjara.

Written by

We are Creative Blogger Theme Wavers which provides user friendly, effective and easy to use themes. Each support has free and providing HD support screen casting.

1 comments:

  1. jujur, aku belum pernah nonton satupun, tapi reviewnya bagus-bagus ya..

    ReplyDelete

 

© 2010 Fandypedia. All rights resevered. Designed by Templateism

Back To Top