Thursday 24 December 2015

Pemain yang Bersinar Setelah Meninggalkan Manchester United

02:29

Manchester United adalah klub besar di Eropa dan dunia, dan hal tersebut tentu menjadi magnet bagi pemain profesional untuk bergabung bersamanya. Sebagian besar pemain mungkin hanya bermimpi untuk bisa merasakan halusnya rumput di Old Trafford.

Setiap pemain yang datang ke Old Trafford tidaklah selalu berhasil dan bersinar seperti yang didapatkan Ryan Giggs dan David Beckham, beberapa pemain kalah bersaing dan ternyata mereka menjadi tidak sebaik seperti ketika mereka pertama kali muncul atau ketika sebelum datang ke Old Trafford.

Namun, hal tersebut bukanlah menjadikan karir mereka benar-benar tenggelam ketika tidak mendapatkan tempat di United, seperti dilansir whatculture.com, berikut adalah sembilan pemain mendapatkan kesuksesan bersama klub lain setelah meninggalkan United bahkan bisa dikatakan melebihi kesuksesannya ketika mereka masih berseragam Manchester United, dan mereka membuktikan bahwa ada kehidupan setelah Old Trafford.


Giuseppe Rossi
Giuseppe rossi bergabung bersama Manchester United pada tahun 2004 dan tetap bertahan selama tiga tahun. Namun selama di United dia kalah bersaing dengan Ruud Van Nistelrooy, dan membuatnya sulit untuk menembus ke tim pertama dan akhirya ia dipinjamkan ke Newcastle dan Parma.

Sejak meninggalkan Inggris pada tahun 2007, ia bergabung bersama Villareal, dan pada musim 2010-11 ia telah melesakkan 32 gol dari 56 penampilannya dan membuatnya kembali dipercaya untuk tampil bersama timnas Italia.

Namun sayangnya ia mengalami cidera pada oktober 2011 dan harus istirahat selama enam bulan. Ia tetap bersama Villareal hingga 2013 sebelum pindah ke Fiorentina dan mencetak 16 gol dari 19 penampilannya, ini merupakan hal yang luar biasa selama musim 2013-14, namun banyak pertanyaan muncul ketika ia tidak masuk ke dalam skuat Italia di Piala Dunia 2014 lalu.

Chris Eagels
Chris Eagels adalah salah satu pemain muda United yang tidak mendapatkan kesempatan bermain dan ia terlempar dari Old Trafford.

Setelah bergabung bersama United pada tahun 2003 dan hanya bermain kurang dari 10 pertandingan di liga dan ia menghabiskan waktu lima tahun kotraknya untuk dipinjamkan ke beberapa klub.

Dan pada tahun 2008 ia meninggalkan United untuk bergabung bersama Burnley dan menghabiskan tiga tahun di sana sebelum akhirnya pada tahun 2011 ia hijrah ke Bolton Wanderers. Bersama Bolton ia telah bermain hampir 200 pertandingan di liga selama enam musim. Meskipun ia tidak mendapatkan gelar liga bersama Bolton, namun secara pribadi dia telah mencapai keberhasilan untuk selalu menjadi pilihan utama di skuat Bolton.

Phil Bardsley
Phil Bardsley kini menjadi semacam legenda di Sunderland, namun banyak orang lupa bahwa ia memulai karir profesionalnya di Manchester United.

Ia bergabung bersama United pada tahun 2003 dan berada di sana selama delapan tahun, namun ia menghabiskan sebagian besar waktunya untuk dipinjamkan ke berbagai klub.

Akhirnya ia memutuskan untuk pindah ke Sunderland dan menghabiskan enam musim di sana, ia juga begitu dipuja oleh pendukung Sunderland. Ia membuat lebih dari 150 penampilan di Premier League, sebelum akhirnya sekarang ia membela Stoke City.

Diego Forlan
Pemain timnas Uruguay, Diego Forlan mengesankan Sir Alex Ferguson dan pada tahun 2002 dia di datangkan dengan biaya sebesar 7.5 juta poundsterling.
Meskipun ia begitu dipuja pendukung United pada awalnya, namun Forlan gagal untuk mengesankan pada kesempatan yang diberikan, dari 63 penampilan untuk United dia hanya mencetak 10 gol.

Dan pada akhir musim kedua di Old Trafford ia mendapatkan dirinya berada di dalam daftar transfer, dan akhirnya ia pindah ke Villareal dan Atletico Madrid. Dan bersama kedua klub Spanyol tersebut ia kembali mendapatkan karir gemilangnya.

Walaupun pada akhirnya karirnya meredup juga, kini ia bermain di J-League setelah membela Uruguay di Piala Dunia lalu.

Tim Howard
Tim Howard didatangkan sebagai pengganti Fabien Barthez. Dia membuat penampilan banyak untuk United, tetapi tidak pernah benar-benar berkilau dan selalu dalam kompetisi untuk menjadi kiper pertama bersama Roy Carroll. Kesalahan terburuknya dan membuatnya di depak dari kiper utama adalah ketika melawan Porto di Liga Champions dan membuat United tersingkir di Eropa pada tahun 2004.

Dia pindah ke Everton dan telah membuat 272 penampilan, dan membuatnya menjadi favorit di Goodison Park. Terlebih pada Piala Dunia lalu ia tampil sangat mengesanlan bersama timnas Amerika Serikat.

Dimitar Berbatov
Dimitar Berbatov adalah salah satu yang memiliki bakat besar dan kemahirannya dalam mengolah si kulit bundar tidak bisa diremehkan.

Ia tampil mengesankan bersama Tottenham Hotspur sebelum akhirnya Manchester United memboyongnya ke Old Trafford dengan banderol lebih dari 30 juta poundsterling pada tahun 2008, namun bersama United ia tidak pernah mendapatkan kembali bentuk permainan yang ia peragakan di Tottenham.

Empat musim di Old Trafford ia hanya mencetak 48 gol dalam 108 pertandingan. Dan akhirnya ia pindah ke Fulham sebelum akhirnya bermain untuk klub Perancis, AS Monaco. Dan tampaknya bersama Monaco ia lebih bahagia dari sebelumnya, hal tersebut ia tunjukkan ketika bermain bersama Monaco.

Paul Pogba
Paul Pogba bergabung bersama Manchester United dipinjamkan pada tahun 2010 dan ia berjuang untuk mendapatkan tempat di dalam skuat. Hal ini tidak mengherankan karena ia adalah seorang pemain muda yang dilemparkan ke salah satu klub paling sukses di dunia. Namun ia pindah ke Juventus pada tahun 2012 dengan status bebas transfer dan sekarang ia menjadi pemain utama bagi juara Italia tersebut.

Dia tampil mengesankan bersama timnas Perancis di Piala Dunia 2014 dan mendapatkan beberapa penghargaan di Piala Dunia. Waktunya bersama United memang berumur pendek, bahkan ia dituduh tidak menghormati klub dan Sir Alex Ferguson. Dan kini, bersama Juventus ia menajadi pemain yang diincar beberapa klub besar Eropa termasuk United yang pernah menginginkannya kembali.

Gerard Pique
Gerard Pique memulai karirnya di Barcelona, kemudian pindah ke Manchester United ketika berusia 17 tahun. Dia berada di United selama empat tahun dan membuat 14 penampilan di tim pertama di semua kompetisi.

Ferguson membiarkan dia kembali ke Barcelona pada tahun 2008 dengan klausul buy-out 5 juta poundsterling. Dan sekarang itu adalah keputusan yang salah bagi United karena melepaskannya ke Barcelona.
Bersama Barcelona ia meraih banyak gelar termasuk Piala Dunia dan dua Liga Champions serta beberapa gelar La Liga, membuat 164 penampilan di klub dan mendapatkan 61 caps di timnas Spanyol. Dan baru-baru ini ia memperpanjang kontrak di Barcelona hingga tahun 2019.

Cristiano Ronaldo
Cristiano Ronaldo dianggap oleh banyak orang sebagai pemain terbaik di planet ini sekarang. Dia telah memenangkan hampir semuanya dan sepertinya ia selalu mendapatkan lebih baik di setiap tahunnya dan dia salah satu pemain yang pindah dari United meski tengah bersinar.

Dia bergabung bersama Manchester United pada tahun 2003 hingga 2009. Membuat 194 penampilan di semua kompetisi, mencetak 84 gol, saat itu ia benar-benar produktif dan tampaknya tak terbendung dnegan kecepat dan skillnya mengolah bola menjadikannya mimpi buruk bagi lawan-lawannya.

Dan akhirnya raksasa Spanyol membidiknya, meskipun United dan para supporternya merasa kehilangan karena kepergiannya pada tahun 2009 ke Real Madrid dengan biaya yang membuat rekor pada saat itu sebesar 80 juta pounds. Dia telah mendapatkan semuanya di United dan mengatakan saatnya untuk pindah ke hal-hal yang lebih besar dan lebih baik.

Ronaldo tak terbendung bersama Real Madrid, dengan mencetak 117 gol dalam 165 pertandingan. Ini adalah rekor yang luar biasa. Mendapatkan banyak trofi bersama Madrid.

Written by

We are Creative Blogger Theme Wavers which provides user friendly, effective and easy to use themes. Each support has free and providing HD support screen casting.

0 comments:

Post a Comment

 

© 2010 Fandypedia. All rights resevered. Designed by Templateism

Back To Top